Lakukan cara ampuh mengobati cantengan yang bisa dilakukan sendiri di rumah
Assalamualaikum Sobat Yay
![]() |
Cara Ampuh Mengobati Cantengan / Unsplash/ Tim Foster |
Cung yang pernah atau lagi ngerasain kaki cantengan dan gimana rasanya ? Gak enak banget kan pasti. Yuk baca pengalaman ane gimana cara ampuh mengobati cantengan.
Sebelumnya kita kenalan dulu ya dengan penyakit rakyat jelatah ini yang dikenal Cantengan dan nama ilmiahnya Paronychia. Ternyata ada 150 ribu orang yang terkena cantengan setiap tahunnya dan tahun ini ane kebagian salah satunya. Nikmat yang gak bisa ditolak.
Cantengan itu kondisi dimana kuku tumbuh kedalam dan menusuk daging. Akhirnya menyebabkan pembekakan bahkan sampai bernanah.
Biasanya yang terkena cantengan karena kegiatan yang selalu dekat dengan air, terbentur atau menggunakan sepatu yang terlalu sempit. Ditambah dengan adanya bakteri dan jamur yang bisa aja tumbuh kembang di kuku kita dan akhirnya menyebabkan cantengan.
Kondisi awal yang dirasakan saat cantengan biasanya rasa nyeri dibagian sisi jari. Lalu nyeri berlanjut dengan bagian kuku yang berbeda seperti kuku biasanya. Jika didiamkan maka tahap selanjutnya akan bernanah dan kulit jari akan mengelupas.
Nah sebelum semakin parah, jangan diam kan cantengannya ya. Harus segera diambil tindakan. Ane juga menyadari cantengan ketika sebagian kuku berbeda warna dengan kuku sekitarnya. Karena bingung sekaligus takut harus gimana akhirnya ane diemin dan keluar nanah. Nanahnya ternyata terus keluar sampai akhirnya memenuhi seluruh bagian sisi kuku dan masuk ke bawah kuku lalu mengering. Ish gelay.
Kondisi tersakit adalah saat lagi sholat. Nikmat sekali sakitnya dan biasanya nanah akan lebih banyak keluar karena jempol tertekan. Alhamdulillah sekarang sudah semakin membaik setelah dilakukan tindakan yang luar biasa butuh keberanian.
Sebelum ambil tindakan upayain hati dan jiwa tenang dan atur nafas agar rileks. Kamu akan merasakan sakit tapi kondisiin pikiran untuk gak papa sakit sekalian daripada cantengan terus-terusan. Dan yang terpenting nikmatin aroma bau yang aduhai saat lagi melakukan operasi mandiri.
Oke Ane langsung aja bahas cara ampuh mengobati cantengan.
1. Masak air dan steril alat potong kuku
2. Siapkan kapas, revanol dan minyak MHS/butbut dari HPAI
3. Ambil kapas dan bentuk bulat-bulat, lalu basahin dengan air hangat
4. Bersihin dulu permukaan kuku yang ditutupi sama nanah yang udah mengeras
5. Setelah bersih, mulai basahi bagian yang infeksi dengan kapas yang di kasih revanol
6. Lalu mulai guting pelahan bagian kuku yang infeksi. Awalnya akan sakit karena memotong kuku yang sehat dibgaian yang tidak seharusnya tetapi ketika sampai pada bagian kuku yang terinfeksi semua akan baik-baik aja.
7. Gunting terus bagian kuku yang terinfeksi, jeda ketika sakit dan di basahi lagi dengan kapas dan revanol
8. Perlahan-lahan tapi pastikan semua kuku bagian infeksi sudah dibuang
9. Bersihkan dengan revanol
10. Setelah dianggap selesai, luluri dengan minyak MHS/butbut dari HPAI
Kamu akan merasakan sakit yang luar biasa saat itu, tapi tenang besok akan membaik. Jangan lupa untuk rutin dikasi minyak MHS dan lihat perkembangannya selama 3 hari. Bengkaknya mengecil dan lukanya mulai mengering. Nanah juga sudah tidak ada lagi.
Catatan : lakukan dengan tuntas ya jangan setenga-setengah dan usahakan alat yang diguanakan bersih. Kalau tidak ada MHS bisa beli wkwk atau kalau enggak dikasih betadin aja.
Semoga bermafaat ya dan coba deh cara ampuh mengobati cantengan ala Ane, namanya usaha.Hihi.
COMMENTS